Update Super Kilat Joomla via Desktop
Pengembang Joomla tampaknya selalu memanjakan penggunanya. Untuk urusan olah berita misalnya mereka membuat aplikasi yang berjalan di desktop, namanya Blogg-x. Karena berjalan di desktop maka tak perlu lagi buka website dan nunggu waktu lama untuk login di administrator. Tak perlu lagi ng-click "Submit News". Tak perlu lagi menunggu load WYSIWYG Editor yang cukup berat. Dan masih banyak lagi.
Kemampuannya sangat cocok juga buat para Bloger untuk mengisi blognya secara offline dan kemudian baru diupdate kalo komputer sudah terhubung dengan internet.
Untuk menginstallnya anda harus mendownloadnya terlebih dahulu dari situs penyedianya, Iobinary. Kemudian install juga Java Microsystem jika windows anda belum mendukung Java.
Setelah terinstall jalankan Blogg-X dari windows. Setting Blogg-X agar terhubung ke Joomla anda melalui pulldown menu Tools --> Account Setting.
Isi masing-masing field seperti pada gambar. Untuk FTP setting tanyakan pada webmaster situs Joomla anda.
Note: agar berjalan Joomla anda harus terinstall mambot dari Blogg-x tersebut. Download saja disini dan mintakan juga kepada webmaster untuk menginstallnya.
No comments:
Post a Comment